Idul Fitri : Hari Kemenangan Dan Suka Cita Umat Islam Di Seluruh Dunia

Idulfitri (bahasa Arabعيد الفطر,‎) atau Lebaran di Indonesia adalah hari raya umatmuslim yang jatuh pada tanggal 1 Syawal pada penanggalan Hijriah. Karena penentuan 1 Syawal yang berdasarkan peredaran bulan tersebut, maka Idulfitri atau Hari Raya Puasa jatuh pada tanggal yang berbeda-beda setiap tahunnya apabila dilihat dari penanggalan Masehi. Cara menentukan 1 Syawal juga bervariasi sehingga boleh jadi ada sebagian umat muslim yang merayakannya pada tanggal Masehi yang berbeda.

Umat muslim di Indonesia menjadikan Idulfitri sebagai hari raya utama, momen untuk berkumpul kembali bersama keluarga, apalagi keluarga yang karena suatu alasan, misalnya pekerjaan atau pernikahan, harus berpisah. Sejak dua pekan sebelum Idulfitri, umat Islam di Indonesia mulai sibuk memikirkan perayaan hari raya ini, yang paling utama adalah mudik atau pulang kampung sehingga pemerintah pun memfasilitasi dengan memperbaiki jalan-jalan yang dilalui. Idulfitri di Indonesia diperingati sebagai hari libur nasional, yang diperingati oleh sebagian besar masyarakat Indonesia yang memang mayoritas muslim. Biasanya, penetapan Idulfitri ditentukan oleh pemerintah. Namun, beberapa ormas Islam menetapkannya berbeda. Idulfitri di Indonesia disebut dengan Lebaran, di mana sebagian besar masyarakat pulang kampung (mudik) untuk merayakannya bersama keluarga. Selama perayaan, berbagai hidangan disajikan. Hidangan yang paling populer dalam perayaan Idulfitri di Indonesia adalah ketupat, yang memang sangat akrab di Indonesia  Selama perayaan, biasanya masyarakat berkunjung ke rumah-rumah tetangga ataupun saudaranya untuk bersilaturahmi, yang dikenal dengan “halalbihalal” memohon maaf dan keampunan kepada mereka. Beberapa pejabat negara juga mengadakan gelar griya bagi masyarakat yang ingin bersilaturahmi.

Idulfitri biasanya merupakan stimulus ekonomi tahunan terbesar di berbagai negara muslim di dunia. Penjualan barang-barang meningkat tajam di berbagai kawasan retail, dan pada musim Idulfitri orang-orang membeli berbagai hadiah, dekorasi, dan persediaan Idulfitri. Industri yang bergantung pada penjualan di musim Idulfitri antara lain ketupat, kartu Idulfitri, dan lain-lain.

Namun seiring masih melandanya pandemic Covid-19 di Indonesia, pemerintah melalui jajarannya telah melarang tradisi mudik untuk mencegah penularan virus Corona dari kota-kota besar yang teridentifikasi sebagai zona merah ke wilayah yang masih menjadi zona hijau, yang dikhawatirkan akan terus meningkatkan kurva kejadian positif Corona di Indonesia. Masyarakat yang biasanya melakukan perjalanan pulang kampong di H-7 Idul Fitri, kini harus menunda rasanya pulang ke kampung halaman dikarenakan adanya pembatasan secara massal oleh aparat terkait mewabahnya virus Corona di Indonesia. Pun dengan kegiatan keagamaan yang dirasa masih harus ditunda terlebih dahulu karena penyebaran virus ini dapat menular sewaktu-waktu, terlebih jika ada keramaian dan kerumunan massal, maka tingkat resiko penyebaran akan semakin tinggi.

Dengan menyambut hari raya Idul Fitri 1442H, mari kita sama-sama bermuhasabah dan saling bermaaf-maafan satu sama lain atas kesalahan dan khilaf yang pernah kita perbuat. Semoga kita dipertemukan kembali dengan bulan Ramadhan di tahun-tahun berikutnya, dan semoga pandemic Covid-19 akan segera berakhir. Ansell Jaya Indonesia mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1442H, Taqaballahu minna wa minkum, Minal aidzin wal faiziin mohon maaf lahir dan batin.

Ansell… For your better farming~